Boja - Rapat Pembentukan Tim Pansus Seleksi Direktur BUMDES "LANGGENG KARYA" dan Persiapan Syawalan

Rapat Pembentukan Tim Pansus Seleksi Direktur BUMDES "LANGGENG KARYA" dan Persiapan Syawalan

Beberapa hari yang lalu tepatnya pada hari Sabtu,22 Februari 2020 bertempat di Aula Balai Desa Boja di selenggarakan Rapat Pembentukan Tim Panitia Khusus (Pansus) untuk merekrut Direktur Bumdes LANGGENG KARYA yang baru karena Direktur Bumdes yang lama sudah habis masa aktifnya.Selain membahas rekutmen Direktur Bumdes juga membahas persiapan syawalan,memgingat di Desa Boja sendiri ada kegiatan rutin tahunan sebelum dan sesudah Ramadhan.

Acara ini di hadiri oleh BPD Desa Boja ,Ketua BPD beserta jajarannya hadir semua tanpa terkecuali,dan tentu saja dari pihak Pemdes Desa Boja juga Pendamping Desa Boja Elok Ilma.Acara ini di mulai pada pukul 14:30 WIB - 18:00WIB.

Pada rapat tersebut di sepakati bahwa untuk rekurtmen Direktur Bumdes akan di laksanakan mulai hari Senin 24 Februari 2020 dengan di awali sosialisasi ke RT RW di masing-masing dusun yang ada di Desa Boja.Di harapkan proses ini bisa selesai sebelum akhir Februari mengingat banyak sekali program kerja yang harus di laksanakan oleh Bumdes LANGGENG KARYA.

Kemudian terkait persiapan Syawalan setelah panitia untuk tingkat desa terbenuk ,kurang lebih di awal April 2020 nanti sudah ada tim untuk Seleksi Nyai Pandan Sari sudah bisa di laksanakan secara bertahap,karena Nyai Pandansari merupakan Ikon Desa Boja,karena beliau merupakan tokoh penyebar Agama Islam di Boja dan sekitarnya.

Biasanya Seleksi ini di ikuti oleh Remaja Putri di Desa Boja dengan beberapa tahap ,antarla lain tes tertulis,tes wawancara,tes kepribadian dan tentunya pengetahuan tentang sejarah Desa Boja.

Untuk peserta yang terpilih akan di arak pada saat Kirab Budaya pada siang hari H-1 Syawalan.Kirab ini sebagai bentuk tradisi tahunan masyarakat Boja untuk menghormati leluhur penyebar Agama Islam di wilayah ini,Selain itu juga sedekah bumi dengan mengarak gunungan hasil bumi sebagai bentuk kemakmuran dan rasa syukur atas berkah yang di berikan oleh Sang Pencipta.

Kirab di mulai dari Balai Desa Boja dan berakhir di makam Nyai Pandansari,jaraknya kurang lebih 5 KM.

Pada malam harinya biasanya di lanjutkan dengan kegiatan Wayang Kulit yang di laksanakan di halaman Balai Desa Boja.

Acara rapat berlangsung tertib dan lancar.

 

#BojaIstimewa


Dipost : 25 Februari 2020 | Dilihat : 436

Share :