Boja - Rapat Koordinasi Sensus Penduduk 2020 Se-Kecamatan Boja

Rapat Koordinasi Sensus Penduduk 2020 Se-Kecamatan Boja

Dalam rangka menyukseskan program nasional yaitu Sensus Penduduk 2020 (SP2020) akan di awali dengan pelaksanaan sensus secara online yang di mulai pada tanggal 15 Februari - 31 Maret 2020.

Bertempat di Pendopo Kecamatan Boja BPS Kabupaten Kendal menggelar kegiatan rapat koordinasi Se-kecamatan Boja pada hari Rabu,19 Februari 2020.

Hadir dalam kesempatan tersebut Camat Kecamatan Boja Bapak Ripurwanto beserta jajaran,Kapolsek Boja di wakili oleh Babinkantibmas Boja Bapak Sohiban,dan Koramil Boja di wakili oleh Bapak Hudiyanto.Narasumber dari BPS Kabupaten Kendal Bapak Suharto dan Bapak Santoso.Sedangkan undanfan di ikuti oleh Sekdes Se-Kecamatan Boja ataupun yang mewakili.

Diharapkan dengan adanya rapat koordinasi ini Kepala Desa ,maupun jajarannya yang hadir dapat ,mensosialisasikan kepada staf yang ada di kantor masing-masing serta dapat juga mensosialisasikan kepada masyarakat untuk dapat berpartisipasi mengisi data dalam kegiatan sensus penduduk online 2020.

 


Dipost : 19 Februari 2020 | Dilihat : 388

Share :